Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Sebagai rangkaian kegiatan HUT ke-22 SMP Negeri 2 Likupang Selatan di desa Batu, maka panitia HUT mengandeng Polres Minahasa Utara dalam hal ini Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) dalam mensosialisasikan terkait penyalahgunaan Narkoba, Perundungan atau Bullying dan bahaya seks bebas di usia dini.
Kegiatan yang digelar di ruang Laboratorium SMP Negeri 2 Liksel tersebut dibuka dengan doa dan dilanjutkan dengan laporan Ketua Panitia Ibu Oltje Takahindangen SPd.
Dalam penyampaiannya Ibu Oltje melaporkan jika kegiatan ini merupakan rangkaian HUT sekolah yang jatuh pada tanggal 11 Maret 2024 lalu.
“Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa yang ada di SMP Negeri 2 Liksel mulai dari kelas 7-9. Dan kegiatan ini berlangsung hari ini hingga selesai,” terang Ketua Panitia Ibu Oltje Takahindangen.
Kegiatan kemudian dibuka langsung oleh Kepsek Nolvya Luntungan SPd MMPd. Dalam sambutannya, Kepsek Nolvya menekankan jika kegiatan sosialisasi ini sangat penting dan sangat baik untuk para siswa.
“Hari ini tugas kita belajar, berikut harus memimpin,” pesan Kepsek Nolvya.
Lanjut, Kepsek berharap agar para siswa dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik bahkan harus dipraktekkan itu dalam kehidupan para siswa sekalian.
“Sebab dengan demikian ke depan para siswa pasti sukses dan bisa menjadi penerus bangsa untuk membuat bangsa kita lebih kuat. Selamat mengikuti kegiatan ini dan diharapkan para siswa dan guru-guru dapat mengikuti kegiatan ini hingga akhir,” imbuh Kepsek sembari membuka kegiatan tersebut.
Sementara itu dalam kesempatan itu sebagai pemateri Kapolres Minahasa Utara AKBP Dandung Putut Wibowo SIK. SH. MH. diwakili KBO Satuan Reserse Narkoba Polres Minahasa Utara Iptu Hevry Samson SH, didampingi Kanit I Aiptu Reinold Gosal.
“Kegiatan seperti ini sangat baik dilakukan di lingkungan sekolah dengan sasaran para siswa. Agar para siswa bisa mengetahui bahaya Narkoba, seks bebas, bahkan akibat dan dampak perundungan atau bullying. Para siswa adalah penerus bangsa yang akan meneruskan tongkat estafet kepemimpinan di masa depan,” terang KBO Hevry Samson.
Pada beberapa kesempatan saat KBO menanya cita-cita dari para siswa di SMP Negeri 2 Liksel, semua menyebutkan bervariasi, tetapi paling banyak menyampaikan jika ini menjadi seorang Polisi. (Josua)