Dari Dandes, Cegah Covid-19 Kumtua Likupang Dua Sediakan Tong Cuci Tangan Di 8 Jaga

oleh
Foto 1: Kumtua Likupang dua Djanwar Al Bugis/Zhan.

Minahasa Utara, Inspirasikawanua.com – Dana desa tahap pertama sudah mulai dicairkan pemerintah pusat ke setiap desa yang ada. Sama halnya di hampir seluruh desa yang ada di Kabupaten Minut sudah cair dana desa tahap satu.

Seperti di Desa Likupang dua Kecamatan Likupang Timur, sudah mulai mengelolah Dana Desa tahap satu dengan menyediakan tong tempat cuci tangan di 8 jaga yang ada, kantor hukumtua total 10 tong.

Foto 2: Tong tempat cuci tangan untuk 8 Jaga di desa Likupang dua

Kepada wartawan media ini, Hukumtua Likupang dua Djanwar Al Bugis menuturkan jika untuk Dandes tahap satu ini, pihaknya fokus dalam penaganan pencegahan merebaknya virus Corona atau Covid-19.

Baca juga:  AA-RS Diarak Masuk Keluar Lorong oleh Relawan

“Untuk saat ini kami sudah menempatkan 1 tong cuci tangan di setiap jaga dari 8 jaga yang ada di Desa kami. Ini untuk mencegah penyebaran Covid-19,” beber Zhan sapaan akrab Djanwar Al Bugis.

Lanjut Kumtua, untuk dan dandes tahap 1 ini bukan hanya disediakan tong tempat cuci tangan tetap disediakan juga disinfektan.

“Kami dari desa juga akan melakukan penyemprotan disinfektan di posko Covid-19 desa Likupang dua, Senin (20/4/2020) nanti. Dan kami juga akan melakukan Musdes terkait BLT dari Dandes,” tutup Zhan kumtua yang murah senyum itu. (Josua)

Loading

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Inspirasi Kawanua di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *