Waduh!!! Baliho Paslon Dipasang Di Kantor Desa Talise, Bawaslu Diminta Awasi

oleh

Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Netralitas Pemerintah desa atau perangkat desa terus menjadi atensi dalam mengahadapi Pilkada 2024.

 

Namun yang sangat disayangkan di desa Talise, Kecamatan Likupang Barat tepatnya di Pulau Talise, terdapat baliho Paslon Petahana yang dipasang di kantor desa Talise.

 

Hal tersebut sesuai pantauan media ini saat mengunjungi desa Talise, Minggu (29/9/2024).

Kepada media ini sejumlah warga Talise juga ikut mempertanyakan hal tersebut. Masyarakat juga meminta agar pemerintah desa untuk tetap netral di masa kampanye ini, bahkan selama Pilkada 2024 ini.

Baca juga:  SDA Dikelolah Swasta Harga Selangit Buat Warga Agape Kesusahan, Bupati JG : Segera Ditindaklanjuti

“Kami minta pihak berwenang dalam hal ini Bawaslu, agar dapat mengawasi terkait netralitas menjelang Pilkada 27 November mendatang, dan dalam masa kampanye saat ini,” ungkap Handris Pakan warga setempat, sembari menambahkan jika masyarakat desa Talise saat ini menginginkan pemimpin yang benar-benar peduli rakyat yang tidak hanya mengumbar janji-janji manis.

Sebelumnya, Ketua Bawaslu Minut Rocky Marciano Ambar sempat menegaskan terkait netralitas Hukum Tua dan pemerintah desa dalam hal ini perangkat desa dalam menghadapi Pilkada di Kabupaten Minahasa Utara 2024. (Josua)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *