Menang 9 – 0 Atas Tim KPPPA, Tim Futsal Pemprov Sulut Juara Grup G

oleh

Inspirasikawanua.com – Pangkalpinang, Tim Futsal Pemprov Sulut yang sedang berlaga di ajang Pornas Korpri ke 15 di Pangkalpinang Provinsi Bangka Belitung, kembali menang dengan skor yang sangat besar di pertandingan terakhir putaran pertama Grup G, Kamis (14/11/2019).

Tim besutan duet pelatih Jan Kaunang dan Denny Lumintang ini, berhasil menang dengan skor telak 9-0 atas tim futsal KPPPA.

Semua gol dari tim futsal Pemprov Sulut, dilesakkan masing-masing oleh Alen Mandey (1), Ronald Sendow (1), Febry Gosal (1), Tomi Manggopa (1), Jamil Kansil(2), Frangky Mananohas (1), Frangklyn (1), Roland Effendi (1).

Baca juga:  Temui Warga Tidore, Olly Dondokambey disambut Tarian Adat Golema

Dengan kemenangan tersebut, tim futsal Pemprov Sulut, berhasil menjadi juara grup.

Menurut informasi dari Manajer Tim, Clay Dondokambey, kemenangan besar tersebut bisa diperoleh karena kekompakkan kerjasama permainan antar pemain yang semakin baik.

“Penampilan tim semakin baik, kekompakkan kerjasama permainan antar pemain yang semakin baik, sehingga bisa mencetak banyak gol,” beber pria yang juga menjabat Kepala Biro Umum Pemprov Sulut ini.

Ditambahkannya, semoga konsistensi permainan terus dijaga agar bisa mencapai prestasi yang tinggi.

“Bila permainan tim bisa dijaga terus, tentunya tim bisa meraih hasil yang maksimal yaitu yang paling terbaik dalam iven ini,” pungkasnya. (Maycle)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *