Pemkab Minut Gelar Pasar Murah, Salurkan Bantuan Beras dan Bantuan Tunai Untuk Kelompok Tani, Richard Toar Sendouw: Ini Bentuk Kepedulian Bupati

oleh

Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut), menggelar pasar murah dan menyalurkan bantuan beras di balai desa Kaima, Selasa (29/11/2022).

Bupati Minut yang diwakili Staf Ahli Pembangunan, Richard Toar Sendow, SP, M.Si, menyebutkan, program ini merupakan salah satu upaya antisipasi terhadap dampak inflasi.

“Ini merupakan wujud kepedulian Pak Bupati Joune JE Ganda dan Wakil Bupati Kevin W Lotulung, sekaligus langkah preventif terhadap rawan pangan kronis,” ujar Sendow.

Lanjut dikatakan Sendow, di tengah dinamika inflasi daerah, Pemda bertanggungjawab atas ketersediaan pangan serta berkewajiban meningkatkan pemenuhan kuantitas dan kualitas konsumsi pangan masyarakat.

Baca juga:  Matangkan Persiapan HUT RI Ke-75, Sekdaprov Silangen Pimpin Rapat Secara Virtual

“Termasuk di dalamnya adalah bagaimana mewujudkan penganekaragaman konsumsi pangan untuk memenuhi kebutuhan gizi masyarakat serta mendukung hidup sehat,” ujarnya sembari mengajak semua elemen mengoptimalkan pemanfaatan lahan.

“Paling tidak lahan pekarangan bisa kita manfaatkan,” tambahnya.

Ia berharap masyarakat dapat membudidayakan aneka jenis sayuran, guna pemenuhan asupan gizi keluarga dan menjadi sumber pendapatan masyarakat.

“Pak Bupati dan Pak Wakil Bupati sangat peduli dengan kebutuhan masyarakat, sekarang tinggal bagaimana masyarakat itu sendiri meresponsnya,” tutup pejabat yang sebelumnya dipercaya sebagai Kepala Dinas Perindustrian Minut itu.

Baca juga:  Pemerintahaan JG-KWL Kalah Lawan SGR, MA Tolak gugatan Pemkab Minut Terkait Keseluruhan Lahan Pemkab, Keseluruhan Kantor Bupati Bakal Dieksekusi

Sekadar diketahui, selain pasar murah dan penyaluran bantuan beras cadangan pangan pemerintah, juga disalurkan bantuan untuk sejumlah kelompok tani.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Pangan Ir Jimmy H Kuhu MA, Kepala Dinas Perdagangan Maximilian Tapada, Asisten II Pemkab Minut Drs Allan Mingkid, dari Bulog, Hukum Tua Tumaluntung Richard Kamagi, Hukum Tua Talawaan Atas Fecky Kasihidi, Hukum Tua Kema II, Hukum Tua Watutumou, dan para kelompok tani juga masyarakat. (Josua)

Loading

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Inspirasi Kawanua di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *