Gubernur Olly Percayakan Victor Rarung Staf Khusus Gubernur Sulut bidang Komunikasi Publik

oleh

Manado, Inspirasikawanua.com – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey di wakili oleh Wakil Gubernur Steven Kandouw melantik 34 orang Staf Khusus Gubernur Sulut Selasa(18/1/2022) di ruangan CJ Rantung Kantor Gubernur Sulut.

Salah seorang diantaranya adalah Victor Rarung yang dipercayakan sebagai staf khusus bidang komunikasi dan Informasi publik yang tertuang dalam SK Gubernur Sulut Nomor 5 tertanggal 3 Januari 2022.

“Terima kasih Pak Gubernur Olly Dondokambey atas kepercayaan yang ketiga kali sebagai staf khusus,” ujar Victor Rarung, yang juga mantan Ajudan Gubernur Sulut ini kepada wartawan disela-sela pelantikkan itu.

Menurut Victor, dengan tetap dipercayakan sebagai staf khusus yang terkait dengan pengeloloaan informasi dan kemunikasi publik terkait pemerintah Provinsi Sulut, baginya ini merupakan hal yang selama ini dia lakoni.

“Jabatan ini dipercayakan sejak tahun 2019, dan puji Tuhan hampir semua kebutuhan dan problem komunikasi dan informasi publik yang dibutuhkan oleh pimpinan khususnya pak Gubernur dan wakil Gubernur dapat saya laksanakan,” katanya.

Baca juga:  Juara 2 PBB Se-Polda Sulut, Kapolres Serahkan Sertifikat Untuk Pocil Minut

Untuk itu katanya, melihat tantangan yang terbesar di era digital saat ini, maka dia akan meningkatkan kemampuan dalam hal mencermati, mengelolah berbagai isu sentral dan opini positif dan negatif terkait dengan kinjerja pemerintah Provinsi Sulut secara umum.

“Yang pasti saya akan bekerja sesuai dengan tupoksi dan akan lebih baik lagi dibanding periode sebelumnya,” tandas Direktur Utama PT Media Sulut Global pengelolah media Online www.manadonews.co.id

Diketahui, Victor Rarung sosok yang telah malang melintang di dunia Jurnalis dan presenter, diantaranya : Mantan Pemimpin Redaksi Pacific Tv Manado,Tv Lokal Terbaik di Indonesia mantan presenter Kompas Tv Manado saat ini dipercayakan oleh TVRI Sulawesi Utara sebagai Host Utama Program Talkshow SANG TOKOH di TVRI Sulawesi Utara.

Baca juga:  Halal BI Halal Desa Kima Bajo Meriah dan Dibanjiri Tamu

Sementara berkat kedekatan dan profile serta kemapanan dalam membina kemitraan dan kedekatan dengan insan dan perusahaan medial lokal dan nasional, lelaki yang kerap menjaga penampilannya itu pernah dipercayakan sebagai ketua Ikatan Wartawan Online(IWO) Sulut dan Wakil Bendahara Umun Serikat Media Siber Indonesia(SMSI) hingga sekarang.

Secara politis, penunjukkan Victor Rarung sebagai Khusus Bidang Komunikasi Publik Gubernur Sulut sejak 2019 hingga saat ini, memiliki histori panjang yang cukup beralasan. Dimana dalam kontestasi politik Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, lelaki yang menjabat salah seorang pembina organisasi wartawan desk Liputan Pemprov Sulut Jurnalis Independen Suluawesi Utara (JIPS) itu selalu masuk dalam struktur tim pemenangan yakni dipercaya sebagai ketua media centre ODSK yakni periode 2015-2020 dan 2021-2024 silam. (*/MS)

Loading