Menyambut Tahun Baru 2023, Pemdes Tumaluntung Gelar Lomba Mainan Viral Lato-lato Pertama Di Minut

oleh

Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Dalam rangka menyambut tahun yang baru saat ini, yakni tahun 2023, pemerintah desa (Pemdes) Tumaluntung, Kecamatan Kauditan, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), menggelar lomba mainan kekinian dan viral saat ini yaitu lomba lato-lato.

Perlombaan lato-lato yang berlokasi di taman desa ini dibuka langsung oleh Hukum Tua Tumaluntung Richard Kamagi SH dan diikuti oleh ratusan peserta.

Kepada media ini Hukum Tua Tumaluntung Richard Kamagi SH menuturkan, jika peserta perlomban lato-lato ini terdiri dari anak-anak dan orang dewasa.

“Untuk peserta diikuti oleh 147 peserta yang terdiri dari anak-anak dan orang dewasa. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menyambut tahun baru 2023, dengan harapan desa Tumaluntung sebagai desa wisata dapat lebih maju dan mandiri lagi kedepan,” harap Kamagi.

Baca juga:  Digelar Di Desa Munte, Kecamtan Likbar Tuan Rumah Rakor TP PKK Kabupaten Minut

Diketahui untuk peserta juara lomba lato-lato ini mendapatkan hadiah uangvtunai dari Hukum Tua Tumaluntung Richard Kamagi SH Ratusan ribu rupiah untuk setiap peserta yang juara. (Josua)

Loading

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Inspirasi Kawanua di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *