Tak Pandang Bulu, SGR Kembali Beri Bantuan Untuk Warga Watudambo Dan Perum SBY

oleh

 

Foto: SGR Turun langsung bagikan bantuan bagi warga terdampak Covid-19 di wilayah kecamatan Kauditan dan Perum SBY kecamatan Airmadidi.

Minahasa Utara, Inspirasikawanua.com – Calon Bupati Minut dari Partai Nasdem, Shintia Gelly Rumumpe (SGR) terus melakukan aksi sosialnya dalam membantu masyarakat ditengah merebaknya pandemi Covid-19.

Aksi sosial kemanusiaan yang dilakukan SGR masih terus berlangsung sampai saat ini.

Foto: SGR Turun langsung bagikan bantuan bagi warga terdampak Covid-19 di wilayah kecamatan Kauditan dan Perum SBY kecamatan Airmadidi.

 

Buktinya, Kamis (4/6/2020), Wakil Ketua DPRD Minut ini mendatangi 2 tempat yakni Desa Watudambo Kecamatan Kauditan dan Perumahan SBY Kecamatan Airmadidi.

Meski tidak seberapa, namun bantuan berupa bahan makanan, masker, hand sanitaser dan sejumlah uang ini, sudah mampu meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19 di 2 tempat tersebut.

Pada kesempatan tersebut SGR juga sempat mengunjugi temannya mantan anggota dewan yaitu Joutje Mengko yang sedang dalam keadaan sakit. SGR juga melakukan doa bersama untuk kesembuhan Mengko.

Baca juga:  Rahman Ismail Sebut Kedatangan Bawaslu RI Sambangi Bawaslu Minut, Suatu Kepedulian

Kepada wartawan media ini, Mengko sangat bersyukur selain juga dikunjungi SGR, ia juga kecipratan bantuan dari SGR.

“Saya berteman baik dengan SGR sejak masih anggota DPRD Minut periode lalu. Dan sejak dahulu hingga saat ini saya tetap dukung Ibu VAP dan SGR. Sosok SGR sungguh layak maju sebagai Bupati Minut. Dan saya juga akan berjuang untuk kemenangan VAP for Sulut SGR for Minut,” tegas Mengko dengan bergebu-gebu diiringi tangisan haru.

Tidak hanya Mengko ucapan terima kasih pun dilontarkan kepada SGR dari sejumlah warga Desa Watudambo dan Perum SBY.

“Calon Bupati Minut seperti ini yang layak kami dukung. Ibu SGR berani turun langsung ke masyarakat untuk memberikan bantuan, dan hanya SGR yang mau turun langsung seperti ini dan tidak pandang bulu memberikan bantuan,” kata sejumlah warga.

Baca juga:  H-1 Natal 2019, Gubernur Olly Bersama Istri Dan Anak Ziarah Ke Makam Keluarga

Srikandi cantik yang sudah memiliki SK Calon Bupati Minut dari Partai Nasdem ini menuturkan jika bantuan yang diberikan ini agar dapat sedikit meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19.

“Intinya kita harus jaga kesehatan dan saya minta kiranya masyarakat bisa doakan saya agar selalu sehat dan diberkati Tuhan. Terkait dukungan dari masyarakat terhadap saya untuk maju Bupati Minut, saya ucapkan terima kasih. Itu semua saya hanya serahkan ke tangan Tuhan. Saya akan bekerja apa yang menjadi bagian saya dan biarkan Tuhan bekerja menurut kehendaknya,” tutu SGR. (Josua)

Loading

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Inspirasi Kawanua di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *