Dispar Manado Himbau Pelaku Industri Pariwisata Terapkan Prokes Ketat

oleh

Manado, Inspirasikawanua.com – Kondisi Industri pariwisata disaat pandemi Covid-19 begitu lesu, namun ada juga pelaku industri pariwisata masih melakukan aktivitas operasionalnya.

Mencermati hal itu, Dinas Pariwisata Kota Manado lewat Kadis Lenda Pelealu mengingatkan pelaku industri Pariwisata untuk tetap melakukan penerapan protokol kesehatan dalam aktivitas operasionalnya.

”Mengingat masa pandemi C19 belum berakhir, saya meneruskan pesan yang selalu dikatakan Wali kota Andrei Angouw dan Wakil Wali kota Richard Sualang untuk selalu menerapkan Protokol Kesehatan dalam aktivitas kegiatan. Begitu juga dengan pelaku Industri Pariwisata agar selalu menerapkan protokol kesehatan sesuai himbauan Pemerintah Kota Manado,” imbau Pelealu, saat di wawancarai Selasa (27/07/21).

Baca juga:  6 Desa di Kecamatan Wori Siap Hadapi Pilhut, Ini Pesan Camat Tamamilang

Lebih lanjut, Pelealu mengatakan tujuan himbauan ini agar pelaku wisata bisa terhindar dari paparan C19.

”Selain bisa terhindar dari C19, dalam rangka juga untuk menekan penyebaran dan memutus mata rantai C19 agar industri Pariwisata dan stake holder yang terlibat dalam kepariwisataan bisa bangkit lagi,” imbuhnya. (Gaby)

Loading

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Inspirasi Kawanua di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *