Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Meydi R Kumaseh, menggelar reses Masa Persidangan I Tahun Sidang V Tahun 2023, di desa Kema II, Kamis (7/12/2023) sore. Terpantau, kegiatan digelar di seputaran lokasi wisata pantai Firdaus ini dihadiri sekitar 200an lebih orang.
Adapun beberapa aspirasi yang mencuat di antaranya terkait bantuan nelayan, kuota BBM untuk nelayan serta ketersediaan es batu.
“Awalnya saya mau sampaikan terima kasih kepada anggota dewan yang terhormat, Pak Ketua Meydi Kumaseh karena sudah banyak berbuat untuk kami nelayan di desa Kema ini. Namun, perlu Pak Ketua tahu bahwa penyerahan bantuan beberapa waktu lalu, banyak yang tidak tepat sasaran,” ungkap John Mantiri.
Selain itu, ia juga mengaku belakangan mulai kesulitan mendapatkan BBM untuk kebutuhan melaut sehingga perlu ada penambahan kuota.
“Nelayan di Kema sudah semakin banyak sedangkan kuota BBM yang disiapkan masih sangat terbatas, mohon ini diperhatikan,” ujarnya.
“Termasuk juga ketersediaan es batu. Ada pabrik es, tapi lebih sering tidak beroperasi dengan berbagai alasan,” tambahnya.
Akan kondisi ini, pihaknya berharap persoalan ini bisa dapat atensi serius karena sangat berhubungan langsung dengan keberlangsungan hidup masyarakat nelayan.
“Bila perlu, tolong panggil hearing perusahaan penyedia BBM dan es batu,” harapnya.
Sementara itu, Hukum Tua Kema II, Hariantje Loho, turut menyampaikan aspirasi. Ia meminta agar ada penambahan penerangan jalan umum (PJU) di beberapa titik.
“Mewakili masyarakat, kami memohon sekiranya di wilayah Kema II boleh ditambah lampu jalan (PJU), khususnya di pesisir partai Firdaus,” ujarnya.
Sementara itu, Meydi R Kumaseh yang adalah politisi Nasdem ini berjanji akan menindaklanjuti apa yang sudah disuarakan.
“Apalagi soal bantuan nelayan yang banyak disalahgunakan atau bahkan diperjualbelikan, itu akan saya laporkan ke dinas terkait,” tegas Kumaseh.
Ia juga menyebutkan akan membawa semua aspirasi ke lembaga legislatif untuk dibahas bersama dengan eksekutif.
“Semoga semua yang diharapkan boleh terealisasi meski mungkin dilakukan secara bertahap,” tutupnya. (Josua)