Minahasa Utara, www.inspirasikawanua.com – Pemerintah desa Kaleosan, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara, Kamis (28/12/2023) menggelar ibadah Pra Natal yang dirangkaikan dengan HUT pernikahan Hukum Tua Frederico Kaporoh bersama Ketua TP PKK desa Kaleosan Ibu Marini Manorek yang bersatu dalam keluarga Kaporoh Manorek.
Perayaan yang berlangsung meriah tersebut dibuka dengan ibadah yang dipimpin langsung Ketua Jemaat GMIM Patmos Kaleosan Nolia Togian Janis MTh.
Di akhir khotbahnya pendeta mengatakan jika natal itu memberkati kita, natal memberikan sukacita dan Natal bisa menjadikan kita terang untuk melayani.
“Mari kita bersama mendoakan Hukum Tua dan Istri tercinta agar ada terus didalam tangan Tuhan agar ada kemurahan untuk melayani masyarakat dan dapat terus menjaga keutuhan keluarga supaya tetap bersatu dan bersama selamanya,” harap Pendeta kepada Kumtua dan istri.
Sementara itu Hukum Tua Frederico Kaporoh dan Ibu saat diberikan kesempatan berharap dan menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yesus, karena masih di memampukan menjaga keutuhan rumah tangga dan masi diberikan kesempatan untuk melayani masyarakat.
“Rasa lelah itu ada, rasa kecewa itu ada, tetapi bisa ditutupi karena iman. Sebab Tuhan itu baik. Berkat Tuhan harus selalu kita syukuri dan saya menyatakan sekali lagi jika Tuhan Yesus itu terlalu baik,” tutup Penatua Rico sapaan akrab Kumtua Kaleosan.
Terpantau media ini dalam acara tersebut, Pemerintah desa Kaleosan membagikan bingkisan Natal untuk para tokoh agama, sedangkan kaum keluarga menyiapkan bingkisan Natal untuk para janda dan duda yang ada di desa Kaleosan. (Josua)