Sekda Kuhu Hadiri Rakor KASN RI Di Banten

oleh
Foto: Sekda saat mengikuti Rakor KASN di Tangerang Selatan, Banten, Rabu 11 September 2019

Inspirasikawanua.com – Minahasa Utara, Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Utara, Jemmy H Kuhu, mengikuti rapat koordinasi yang diselenggarakan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Republik Indonesia, Rabu 11 September 2019 di Hotel Soll Marina Serpong Tangrang Selatan Banten.

Kepada Wartawan Sekretaris Daerah Jemmy Kuhu, menuturkan kehadiran dirinya dalam rangka sosialisasi percepatan penerapan nilai dan kode etik, kode perilaku ASN, serta monitoring penerapan kode etik, kode perilaku ASN.
Selain itu dilakukan juga evaluasi implementasi aplikasi SIJAPTI yang merupakan sistem informasi yang terintegrasi terkait Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT). Mulai dari perencanaan sampai dengan hasil seleksi terbuka JPT.

Baca juga:  Gubernur Olly Pimpin Ziarah Hari Pahlawan di TMP Kairagi, Ini Yang Di Katakan

” Tujuan dari aplikasi ini adalah untuk memudahkan dan mempercepat proses seleksi terbuka yang dilaksanakan oleh kementerian/lembaga dan pemerintah daerah,” tutur Kuhu.

Kegiatan ini juga dihadiri peserta dari pemerintah daerah se Sulawesi, Papua Barat, Papua, Maluku Utara dan Maluku.(Josua)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *